Memiliki rumah dengan luasan terbatas terkadang memang menjadi problem tersendiri. Lahan yang ada hanya cukup untuk satu atau dua kamar; tidak ada ruang atau kamar kosong untuk tamu atau anggota keluarga tambahan. Salah satu cara menambah ruangan atau living space di rumah minimalis sederhana adalah dengan memanfaatkan loteng. Loteng?
rumah minimalis sederhana dengan loteng (Revitpinoy.darkbb)
Mungkin terdengar aneh jika loteng dimanfaatkan sebagai ruang tambahan di rumah minimalis. Namun, hal ini bukan tidak mungkin, dan nyatanya, banyak orang yang telah menerapkan trik ini. Model rumah minimalis sederhana sengaja didesain dengan loteng yang tinggi karena dua alasan. Pertama, loteng yang tinggi dan lapang menjaga sirkulasi di dalam loteng, sehingga suasana di bawahnya terasa lebih banyak. Kedua, loteng yang berukuran besar bisa dimanfaatkan sebagai living space tambahan.
kamar tidur remaja di loteng (Olpos)
Memanfaatkan Loteng di Rumah Minimalis Sederhana
Ada beberapa ide untuk memanfaatkan loteng sebagai ruang tambahan di rumah minimalis anda. Loteng memang memiliki ukuran yang terbatas. Namun, tahukah anda bahwa di rumah minimalis 1 lantai, loteng memberikan pemandangan yang menakjubkan laksana di rumah 2 lantai. Anda bisa menikmati pemandangan yang indah saat berada di atas. Berikut adalah alternatif pemanfaatan loteng di rumah minimalis sederhana type 36 atau tipe yang lebih kecil.
Memanfaatkan Loteng Sebagai Kamar Tidur
Kamar tidur adalah pemanfaatan loteng yang paling populer. Biasanya, kamar tidur di ‘lantai tambahan’ ini digunakan untuk kamar tamu, atau kamar serap, sehingga tidak membutuhkan banyak furniture. Cukup letakkan satu set tempat tidur dan lemari berukuran kecil. Agar suasananya tidak pengap, sebaiknya desain loteng dibuat dengan jendela untuk membantu sirkulasi udara dan cahaya.
Loteng sebagai kamar tidur (Houseideas)
Memanfaatkan loteng sebagai ruang kerja
Desain desain rumah minimalis sederhana seperti rumah type 36 atau type 45 biasanya tidak dilengkapi ruang kerja. Padahal, adakalanya anda membutuhkan ruang khusus untuk melakukan pekerjaan di rumah. Jadi, loteng bisa dimanfaatkan sebagai ruang kerja yang cukup nyaman. Anda bisa menempatkan satu set meja kecil dilengkapi komputer untuk melakukan pekerjaan saat berada di rumah.
Loteng sebagai ruang kerja (Imactoy)
Memanfaatkan Loteng sebagai Area Bermain
Pilihan berikutnya adalah memanfaatkan loteng di rumah minimalis sederhana 1 lantai sebagai area bermain yang aman untuk anak. Sebaiknya, desain loteng dengan jendela yang menempel ke atap, sehingga anak-anak tetap aman saat bermain loteng. Anda bisa mendesain loteng sebagai area bermain yang cukup lapang, dilengkapi peralatan bermain, meja belajar, hingga kasur untuk tempat beristirahat anak.
Loteng sebagai area bermain (Zmart)
Jadi, luasan rumah yang terbatas bukanlah kendala. Asalkan bisa dimanfaatkan dengan baik dan cermat, rumah minimalis sederhana bisa anda sulap menjadi area yang nyaman, dan cukup representatif untuk melakukan berbagai kegiatan. Jadi, sebaiknya rencanakan desain rumah anda dengan penuh perhitungan, termasuk jika anda akan memanfaatkan area loteng sebagai ruang tambahan.
Artikel Rumah Minimalis ini dikenal, sbb :
loteng rumah -rumah loteng sederhana -desain loteng rumah -bentuk jendela buat loteng -kamar loteng sederhana -loten -loteng sederhana -loteng tambahan di belakang -manfaatkan ruang loteng -memanfaatkan loteng -model loteng rumah minimalis -model rumah minimalis loteng -rumah loteng -rumah tipe 36 dengan loteng di belakang rumah -disain loteng sederhana -disain loteng -bentuk rumah sederhana meiliki loteng -buat loteng sederhana -contih gambar loteng rumah -contoh loteng di kuantan -contoh loteng minimalis -dekorasi kamar tidur di loteng minimalis -denah rumah loteng -desain balkon loteng atas -desain kamar loteng-desain kamar tidur loteng -desain loteng dan balkon -desain loteng sederhana -ukuran kamar loteng -